Rabu, 21 Maret 2012

Sejarah Ward Halstead dan Teorinya

Sejarah singkat Halstead: 

Ward Halstead (1908-1968) menerima gelar Ph.D. dari Northwestern University dan mengajar di Sekolah Kedokteran di University of Chicago. Selama 1930-an dan 1940-an, ia bekerja dengan ahli saraf dan ahli bedah saraf di sana untuk mengevaluasi pasien berdasarkan  perspektif neuropsikologis. Banyak dari pendekatan evaluatif yang ia acuhkan untuk sementara waktu, dan fokus pada serangkaian tes yang akhirnya membentuk inti dari Halstead-Reitan Neuropsychological Test Battery (HRNTB).
Pada Tahun 1940 an, Ralph Reitan bergabung dengan Halstead di laboratoriumnya dan mendirikan laboratorium neuropsikologi di Indiana University Medical Center pada tahun 1951. Karya Halstead dalam pengujian HRNTB diperluas dan dikembangkan oleh Reitan dalam evaluasi terhadap kerusakan otak individu.

Defenisi Inteligensi menurut Halstead:

Menurut Halstead terdapat sejumlah fungsi otak yang berkaitan dengan inteligensi dan relatif bebas dari aspek-aspek kebudayaan, fungsi otak ini memiliki dasar biologis dan berlaku bagi setiap fungsi otak individu. Halstead mengemukakan adanya empat faktor inteligensi yang menjadi dasar inteligensi biologis, yaitu :
a. Faktor Central Integrative (C)
Faktor ini berupa kemampuan untuk mengorganisasikan pengalaman. Faktor ini berfungsi untuk menyesuaikan dimana latar belakang pengalaman seseorang dan hasil belajarnya akan mengintegrasikan pengalaman-pengalaman barunya.
b. Faktor Abstraction (A)
Faktor ini merupakan kemampuan mengelompokkan sesuatu dengan cara-cara yang berbeda dan kemampuan untuk melihat kesamaan dan perbedaan yang terdapat di antara benda-benda, konsep-konsep, dan peristiwa-peristiwa.
c. Faktor Power (P)
Faktor ini merupakan kekuatan otak dalam arti tenaga otak yang penuh. Faktor ini berkaitan dengan kemampuan mengekang afeksi sehingga kemampuan rasional dan intelektual dapat tumbuh dan berkembang.
d. Faktor Directional (D)
Faktor ini merupakan kemampuan yang memberikan arah dan sasaran bagi kemampuan-kemampuan individu. Kemampuan ini menunjukkan dengan spesifik cara mengekspresikan intelektual dan perilaku.

Sekian yang bisa saya beserta kelompok saya post kan untuk tugas kali ini
berikut link teman kelompok saya

Jan Pringatan

Jumat, 09 Maret 2012

Peranan Media Elektronik Dalam Proses Pembelajaran Psikologi Pendidikan.


Psikologi pendidikan jelas berperan penting dalam aspek belajar mengajar baik dari pendidikan formal maupun non formal. Di dalam belajar mengajar sudah pasti memiliki suatu hubungan baik itu dari murid dengan guru maupun mahasiswa dengan dosen. Di jaman yang makin maju ini jelas terlihat media belajar yang saat ini tentu sudah sangat berkembang. Kemajuan-kemajuan teknologi tersebut akhirnya membuat proses belajar menjadi lebih bisa di lakukan di mana saja.

Sehubungan dengan kata pengantar di atas dan tugas dari dosen  yaitu  bagaimana peranan media elektronik dalam proses pembelajaran psikologi pendidikan. Maka kami akan memaparkan hasil kerja kelompok kami 

Menurut pandangan kami, kewajiban setiap mahasiswa yang mengikuti mata kuliah psikologi pendidikan 3 sks ta 2011/2012 harus memiliki email dan blog, memiliki aspek positive dan negative
.
-Aspek positif :
1. Saat dosen berhalangan hadir di kelas, pembelajaran masih bisa berlangsung melalui media-media elektronik yang sudah tersedia, kali ini contohnya adalah email dan blog.
2. Dengan adanya blog dan email membantu mengurangi penggunaan kertas sehingga menyelamatkan dunia dari global warming.
3. melalui blog, para mahasiswa menjadi bertambah wawasannya dan menambah inspirasi untuk menjadi mahasiswa yang lebih baik dalam bidang ilmu dan tekhnologi.
4. tujuan penggunaan email dan blog tentu saja agar mahasiswa termotivasi untuk belajar lebih baik lagi dalam hal pemahaman dan proses pembelajaran juga, agar mahasiswa sebagai generasi penerus bangsa tidak ketinggalan dengan tekhnologi informasi dan media komunikasi di zaman yang serba canggih dan terus berkembang.
5. membuka wawasan dan cakrawala berfikir mahasiswa menjadi lebih kreatif salah satunya melalui inspirasi-inspirasi yang diperoleh melalui internet. Sehingga mahasiswa dapat belajar dengan inisiatif, motivasi, dan penalaran yang lebih baik.
6. mahasiswa dapat belajar tidak hanya dengan mengandalkan apa yang ada di buku tapi juga dapat mencari bahan referensi lain melalui situs-situs edukasi.
7. Sesuai dengan yang kita ketahui, prinsip belajar mahasiswa adalah student center. Mahasiwa tidak di’suapi’ lagi dalam proses belajarnya. Sehingga, penggunaan email dan blog dapat dikaitkan dengan kematangan inisiatif mahasiswa dalam mencari pelajaran dan dalam proses pembelajaran
8. Belajar menjadi lebih menyenangkan dan tidak membosankan
9. Pertinggal atau bukti hasil pembelajaran, baik berupa makalah atau tugas dapat di simpan dengan baik dan mencegah terjadinya human error, berupa penguatan bukti tugas perkuliahan, makalah, dan lain sebagainya.
10. Menambah informasi dan kreatifitas mahasiswa. Karena, melalui blog mahasiswa juga dapat menggembangkan bakatnya dalam hal-hal yang lebih positive juga dapat membantu dosen untuk lebih mengenal mahasiswanya.

Kelemahannya :
1.       Tidak semua mahasiswa bisa tepat waktu dan bertahan lama saat dalam kuliah online karena bisa terjadi banyak hal ketika tempat perkuliahan online, salah satunya, berada di rumah pastilah lebih sulit untuk focus dan berkonsentrasi.

2.      jika pun kuliah online terjalankan , sangat dapat di pastikan jika tab yang di buka mahasiswa bukan hanya kuliah nya saja bisa jdi blog, game, ataupun yang lainnya

3.      kuliah online juga bisa menimbulkan kemalasan karena disiplin waktu jika kuliah online sangatlah minim.

4.       Dalam pelaksanaan kuliah online sering terjadi kecurangan, seperti menjadikan titip absen, dengan cara mengakses account teman.


5.      dalam kuliah online sudah pasti tidak terjadi tatap muka secara langsung, sehingga bisa jadi berkurangnnya ilmu komunikasi yang seharusnya dimiliki setiap mahasiswa psikologi. Dimana harusnya seorang psikolog cerdas dalam berkomunikasi

6.       Mahasiswa menjadi malas dan anggap sepele dalam pelaksanaan kuliah online. Keseriusan mahasiswa dalam mengikuti perkuliahan sangat sedikit.

7.       Plagiatisme meraja lela dengan alih mencari inspirasi dari tugas-tugas senior terdahulu.

8.       Kemungkinan terjadinya human error yang dapat menyebabkan kerugian di pihak mahasiswa dan dosen

9.       Tidak semua mahasiswa dapat mengakses internet untuk berkirim dan menerima email juga untuk membuka blog setiap waktu.

10.   Informasi yang di terima mahasiswa dari referensi internet belum tentu benar. Akan lebih membahayakan lagi jika mahasiswa yang terlibat tidak mengetahui kesalahan tersebut. Tentu saja hal ini akan menjadikan proses pembelajaran dan informasi yang diterima salah. Berbeda dengan informasi dari buku yang sudah tinggi persentase kebenaran kalimat-kalimat hingga bab per babnya.

11.   Tekhnologi membuat mahasiswa menjadi berfikir lebih praktis dan menjadi malas membaca buku, malas menulis dan sebagainya. Intinya, menjadikan mahasiswa berfikir praktis dalam prosedur yang salah.

Sekian dari kelompok kami, kurang dan lebihnya mohon di maafkan
Cheers!

Blog anggota kelompok kami

Liandra Khairunnisa
Nurfazrina Rina

Sabtu, 03 Maret 2012

New Here!!! "-_-"

Cheers!
Aahahhahaha,, Blog baru! baru nyoba, baru ngerti, baru buat, baru liat liat dan yang baru lainnya

nah, berhubung ni semuanya baru, jadi ane cuman bisa bengong sendiri, bingung sendiri, liat  sendiri, nyoba sendiri dan segala bentuk sendiri yang telah di ciptakan oleh manusia-manusia galau di muka bumi kita tercinta ini.

ngomong-ngomong soal bingung , ane yakin pihak blogger.com yang notabene (jiah!! bahasanya "like a boss") bekerja sama dengan google+ atau malah emang keduanya itu situs berhubungan, pasti bingung nge liat statistik pengguna blogger di indonesia tepatnya di sumatra utara meningkat 100+ lebih tiap tahun di mulai dari 08/09 or 09-10,

yah,mungkin juga nggak sih, tapi kalo iya kan keeerrreeennn (aneh)

kenapa ane bilang gitu, soalnya tujuan di buatnya blog-blog itu selain untuk sharing dan  berbagi (loh?!) juga untuk menyerahkan hasil tugas PSIKOLOGI PENDIDIKAN (yeaah!!) yang telah di berikan oleh dosen kita semua yaitu Ibu Filia Dina Anggaraeni, M.Pd, yang mengajar di PSIKOLOGI USU (Yeah!! lagi).

Sep! sekian dari saya thanks for reading this "Aahahahahah Blog" wassalam!

oh ya lupa, Cheers!!